Perhitungan Weton Jumat Pon – Sebagian masyarakat Jawa hingga saat ini meyakini bahwa neptu weton mampu mengetahui sifat dan karakter seseorang.
Weton merupakan tradisi Jawa untuk meramal sesuatu yang hingga saat ini masih menjadi pertimbangan.
Perhitungan weton sering berguna untuk ramalan jodoh, kecocokan pasaran, menetukan hari pernikahan hingga tanggal memulai usaha atau panen.
Lalu bagaimana ramalan weton untuk kelahiran jumat pon? Berikut pembahasannya.
Jumat Pon Hitungan Jawa
Budaya Jawa mengenal dua kalender yaitu kalender Jawa dan kalender masehi.
Kalender Jawa memiliki lima hari yaitu pahing, pon, wage, kliwon dan legi. Masing-masing hari memiliki simbol angka atau neptu.
Menurut perhitungan weton, jumlah neptu weton jumat pahing yaitu 13.
Jumlah neptu tersebut berasal dari neptu hari jumat (6) dan neptu pasaran pon (7), sehingga jumlahnya 13.
Cara menghitung weton cukup mudah, yaitu dengan menjumlah neptu hari dan neptu pasarannya.
Setelah mengetahui jumlah neptu wetonnya, maka akan mudah untuk mengetahui ramalan jodoh, watak rejeki, nasib dan garis hidupnnya.
Dengan neptu weton juga, kamu dapat menghitung kecocokan pasangan dan peruntungan pernikahan.
Oleh karena itu, mengetahui jumlah weton merupakan dasar yang harus kamu ketahui untuk mengetahui ramalan weton.
Dengan demikian juga, kamu harus mengetahui neptu hari dan neptu pasaran setiap weton.
Baca Juga : Rahasia Weton Jumat Pahing
Watak Jumat Pon
Watak dasar jum’at pon ibarat lakuning lintang atau perilakunya seperti bintang, terkenal bersifat introvert.
Karakter orang yang lahir dengan weton tersebut cenderung pendiam, lebih senang sendiri daripada keluar rumah atau jalan-jalan.
Meskipun karakternya pendiam, kelahiran neptu ini memiliki beberapa sifat baik, antara lain:
- Pandai bergaul, baik pada media sosial maupun kehidupan nyata
- Cerdas
- Tidak mau merugikan orang lain
- Tenaganya kuat
Terlepas dari beberapa sifat baiknya, jenis weton ini juga memiliki sifat buruk seperti mudah marah.
Jika kamu berteman dengan pemilik weton ini, maka pandailah menjaga perasaannya agar tidak mudah marah.
Sebab jika weton ini marah, maka tidak akan pandang bulu untuk melampiaskan pada siapapun.
Ramalan Rejeki Jumat Pon
Jumlah neptu 13 tidak termasuk angka yang besar atau angka kecil, dengan demikian ramalan rejeki jumat pon terbilang cukup dan tidak pernah kekurangan.
Namun, dengan karakter weton ini yang tidak mudah puas, sebanyak apapun rezekinya akan selalu merasa kurang bagi dirinya.
Jika dalam keluarga, lahir anak dengan weton ini maka rejekinya akan tercukupi selagi weton ayah lebih kecil dari 13.
Namun kembali lagi pada keluarganya, jika ayah anak yang lahir jumat pon mau bekerja keras, ulet, tekun dan pandai mengelolah keuangan sudah tentu rejeknya cukup meskipun weton ayah lebih besar dari weton jumat pon.
Jika ayah dari anak dengan weton ini pemalas, meskipun neptu kelahiran ayah lebih kecil dari anak tersemuk maka tidak akan menjamin kemakmuran dalam hidupnya.
Usaha dan Pekerjaan yang Cocok Untuk Jumat Pon
Pekerjaan yang cocok dengan jenis weton ini adalah yang tidak berhubungan dengan orang banyak, karena watak mereka yang introvert.
Pekerjaan seperti pedangang, marketing dan pemimpin kurang cocok dengan weton ini karena cenderung pendiam.
Menjadi seorang peneliti, petani, seniman atau pekerjaan yang mementingkan kecerdasan dan keuletan daripada berbicara merupakan pekerjaan yang cocok.
Ramalan Jodoh Jumat Pon
Menurut itab primbon mujarobat Jawa, ramalan jodoh yang cocok dengan jum’at pon adalah mereka yang jumlah wetonnya 16 atau 13.
Orang yang memiliki neptu 16 atau 13 adalah mereka yang lahir hari:
- Senin Pon
- Selasa Kliwon
- Jumat Legi
- Rabu Wage
- Rabu Pahing
- Sabtu Pon
- Kamis Kliwon
Jika orang yang lahir jumat pon mendapat jodoh yang cocok sesuai hitungan jawa atau sesuai weton-weton diatas, kemungkinan besar rumah tangganya akan cocok, bahagia dan sejahtera.
Bukan berarti jika mendapat pasangan selain weton tersebut akan tidak bahagia, namun jika dengan salah satu weton tersebut kemungkinan bahagia dan sejahteranya besar.
Baca Juga : Misteri Weton Jumat Kliwon
Angka Keberuntungan Jumat Pon
Setiap weton memiliki angka keberuntungan masing-masing sesuai dengan hitungan Jawa.
Untuk jumat pon sendiri, angka keberuntungannya yaitu angka 9, 7, 6, 3 dan 1.
Arah Rejeki Jumat Pon
Primbon Jawa bukan hanya untuk mengetahui ramalan jodoh, watak atau kecocokan pasangan.
Primbon Jawa juga dapat mengetahui ramalan arah mencari rejeki berdasarkan hari kelahiran dan pasarannya.
Setiap manusia tentu terlahir dengan beragam jenis weton, sebab weton hari dan pasaran menyimpan berbagai misteri hidup.
Salah satu misteri weton Jawa yaitu mengetahui arah rejeki yang cocok untuk jumat pon dan jenis weton lain.
Memang sebelum mencari rejeki yang paling utama adalah meminta kepada yang Maha Kuasa.
Namun jika kamu salah satu yang percaya dengan weton jawa, perhitungan weton Jawa juga perlu.
Primbon arah keberuntungan menuntuk kamu agar tidak salah tempat dan sia-sia dalam berusaha mencari nafkah.
Untuk jum’at pon sendiri, arah keberuntungannya ada di Barat dan Selatan.
Kamu yang lahir dengan weton ini akan lebih bagus jika memulai mencari rejeki dari arah barat atau selatan.
Nasib Weton Jumat Pon
Menurut primbon Jawa, nasib atau peruntungan seseorang akan berubah setiap 6 tahun sekali.
Ramalan peruntungan nasib untuk kelahirn jumat pon dapat kamu ketahui berdasarkan pembahasan berikut ini.
Berikut ramalan peruntungan nasib bagi kelahiran jum;at pon:
- 0-6 tahun, nilai 0, akan mengalami penderitaan
- 7-12 tahun, nilai 1, penghasilan sedikit
- 13-18 tahun, nilai 0, mengalami penderitaan (kesulitan ekonomi)
- 19-24 tahun, nilai 5, kehidupannya sedang
- 25-30 tahun, nilai 0, mengalami penderitaan
- 31-36 tahun, nilai 1, penghasilan sedikit
- 37-42 tahun, nilai 1, penghasilan sedikit
- 43-48 tahun, nilai 5, kehidupannya sedang
- 49-54 tahun, nilai 2, penghasilan sedang
- 55-60 tahun, nilai 0, mengalami penderitaan (kesulitan ekonomi)
- 61-66 tahun, nilai 1, penghasilan sedikit
- 67-72 tahun, nilai 2, penghasilan sedang
- 73-78 tahun, nilai 5, kehidupannya sedang
Perlu kamu ketahui, bahwa garis hidup ini hanyalah ramalan. Rejeki dan nasib yang paling utama dapat berubah dengan usaha dan doa yang berlebih.
Pada intinya, semua perhitungan diatas tidak sepenuhnya benar. Primbon Jawa hanya merupakan penafsiran manusia yang didasarkan pada neptu wetonnya.
Perhitungan ini juga didasarkan pada kebiasan nenek moyan kita zaman dahulu dan berdasarkan pengalaman mereka yang dituangkan dalam bentuk kitab primbon.
Percayalah bahwa perhitungan yang paling mutlak adalah perhitungan Allah SWT. Maka seluruh yang terjadi di muka bumi ini, sudah sepatutnya kita sandarkan pada Allah SWT.
Semua yang disampaikan diatas anggap saja sebagai bagian dari informasi atau pengetahuan yang sudah dipercaya dan diwariskan secara turun temurun oleh masyarakat Jawa.
Itulah sekilas atau rangkuman yang dapat kami sampaikan mengenai ramalan watak, jodoh, rejeki dan masa depan seseorang yang lahir jumat pahing.
Kamu boleh percaya atau tidak. Anggap saja ini sebagai pengetahuan. Yang paling mutlak adalah seluruhnya kita sandarkan pada Allah SWT.
Cara Top Up ShopeePay Lewat DANA, OVO, ATM { BRI, BCA, BNI, Mandiri}, Indomaret dan Alfamart
√ Cara Membuat Toko di Shopee Beserta Strategi Jualannya
Cara Dapat Shopee Paylater Untuk Pengguna Baru Anti Ribet